Saturday, April 20, 2024
Google search engine
HomePendalamanRenungan HarianDituntut Adanya Roh Penyangkalan Diri

Dituntut Adanya Roh Penyangkalan Diri

Berbahagialah hamba, yang didapati tuannya melakukan tugasnya itu, ketika tuannya itu datang. Matius 24:46.

AkhirZaman.org:  Dituntut adanya roh penyangkalan dari para pekerja Tuhan, yang harus membangun diri mereka sendiri dalam kerendahan hati untuk melihat jauh ke depan.

roh Pengorbanan diri sudah mati

Manusia harus mengerti serta menyadari bahwa upah besar yang mereka tuntut bagi keselamatan melemahkan perbendaharaan Tuhan karena tidak adanya roh penyangkalan diri.

Karena pada zaman ini penyangkalan diri dan pengorbanan diri sudah mati dari diri para Hamba-hamba Tuhan, dan sehingga dituntut adanya roh penyangkalan diri yang mana Unsur-unsur ini harus dibangkitkan untuk hidup kembali. 

Mereka membalut uang Allah dengan Kepentingan-kepentingan pribadi, dan dengan tindakan mereka mengatakan kepada dunia, 

Akan tetapi hamba yang jahat itu dan berkata dalam hatinya; Tuanku tidak datang-datang… (Matius 24:48,49).

selera untuk pakaian dan perabot yang mahal

Tidakkah hal ini akan berubah? Siapakah yang mau datang kepada teladan besar Pekerja Ahli Jangan membicarakan mengenai upahmu yang kecil.

Jangan kembangkan suatu selera untuk bahan-bahan pakaian atau perabot yang mahal.

biarlah pekerjaan Tuhan maju

Sekarang ini diperlukan penyangkalan diri sebagaimana ketika sebagai Hamba-hamba Tuhan yangd dipanggil dan dipilih serta di utus oleh Allah pertama kali memulai pekerjaan itu.

Biarlah pekerjaan Tuhan maju sebagaimana itu mulai, maka dituntut adanya roh penyangkalan diri yang sederhana dan iman. Biarlah suatu aturan yang berbeda terhadap Barang-barang itu adanya.

disertai para pelayan surgawi

Walau sebagai para pelayanan hanya baru sedikit orang, namun bila mereka mengetahui apa artinya penyangkalan diri, apa artinya pengorbanan diri, maka pelayanan mereka akan disertai oleh para pelayan surgawi.

Pekabaran kebenaran Tuhan dapat pula dilayani dalam menerbitkan majalah kecil, risalah-risalah kecil, yang harus sampai kepada mereka yang berada dalam kegelapan.

Ada beberapaorang yang terkait dengan kantor sekarang ini yang bersama-sama kita waktu itu.

Penyangkalan diri untuk kemajuan Pelayanan Tuhan

Selama bertahun-tahun kami tidak menerima upah duniawi, kecuali yang cukup saja untuk mencukupi kami dengan makan dan pakaian yang paling sederhana.

Kami sudah senang memakai Baju-baju bekas, dan kadang-kadang kami tidak cukup makanan untuk menunjang kekuatan kami.

Segala sesuatu yang lain yang ada, dalam penyangkan diri ini diberikan dalam kemajuan pelayanan Tuhan. 

Setelah suatu waktu suami saya menerima enam dolar seminggu, dan kami hidup dari itu, dan saya bekerja dengan dia dalam pekerjaan itu. Yang lain-lain bekerja dengan cara yang sama…

Mereka yang datang untuk melakukan pekerjaan itu, setelah pekerjaan itu menjadi sukses, harus berjalan dengan rendah hati.

Mereka seharusnya menyatakan roh pengorbanan diri. Allah bermaksud bahwa institusi-institusi disini harus dijalankan dengan pengorbanan diri, sebagaimana pada waktu yayasan itu dibentuk.

Ketika pekerjaan itu dilakukan sebagaimana seharusnya dilakukan, Kétika kita bekerja dengan semangat llahi untuk menambah Orang-orang yang bertobat kepada kebenaran Tuhan, dunia akan melihat bahwa suatu kuasa ada pada pekabaran kebenaran. 

Persatuan orang-orang percaya membawakan kesaksian kepada kuasa kebenaran yang bisa membawa kepada keharmonisan yang sempurna bagi orang-orang yang memiliki watak yang berbeda, dengan membuat minat-minat mereka menjadi satu.

 

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -
Google search engine

Most Popular

Recent Comments

Anda rindu Didoakan dan Bertanya?