Sunday, May 5, 2024
Google search engine
HomePendalamanRenungan Harian BERHATI-HATILAH PADA TEORI YANG MEMIKAT

[RH] BERHATI-HATILAH PADA TEORI YANG MEMIKAT

Hati-hatilah, supaya jangan ada yang menawan kamu dengan filsafatNya yang kosong dan palsu menurut ajaran turun-temurun dan roh-roh dunia, tetapi tidak menurut Kristus. Kol 2:8

[AkhirZaman.org] Pada zaman ini—yakni hari-hari terakhir sejarah dunia—kita harus menjadikan buku Wahyu sebagai pelajaran utama. Mengapa? Sebab buku ini melukiskan pemandangan yang akan kita saksikan. 

Kita harus memahami apa yang harus kita hadapi, dan bagaimana kita menghadapinya. Kita harus memahami apa yang harus kita lakukan, sehingga pada zaman yang berbahaya ini kita tidak akan terperangkap dalam jerat musuh itu. Kita mengetahui bahwa pertikaian besar terakhir akan menjadi usaha setan yang sangat menentukan untuk melaksanakan maksud-maksudnya. la akan datang, bukan hanya seperti singa yang mengaum, melainkan sebagai seorang penggoda, menutupi dosa dengan pakaian terang yang indah agar ia dapat menjerat manusia.

Tuhan menginginkan kita supaya menyadari bahwa sangatlah penting bagi kita berdiri pada akhir zaman ini di atas mimbar kebenaran yang kekal. Mereka yang merasa bahwa semangat juang gereja adalah kemenangan gereja melakukan suatu kesalahan besar. Semangat juang gereja akan mencapai kemenangan besar, tetapi juga akan menghadapi pertentangan sengit dengan kejahatan yang mungkin dibangun dengan teguh di atas mimbar kebenaran kekal. Dan kita masing-masing harus memutuskan untuk berdiri dengan gereja di atas mimbar ini. . . .

Pada zaman ini ada orang yang menyebutkan buku Wahyu adalah sebuah buku yang dimeteraikan. (ltu adalah suatu rahasia), akan tetapi itu adalah rahasia yang diungkapkan. Kita perlu mengerti apa yang dikatakan buku itu pada kita sehubungan dengan pemandangan yang akan terjadi pada hari-hari terakhir sejarah dunia ini. Musuh itu akan melakukan segala sesuatu yang mungkin dapat dilakukannya dengan penipuan. Bukankah tidak bijaksana bagi mereka yang tidak mempunyai kerinduan terhadap pengertian akan hal-hal yang akan terjadi di dunia ini?. . . .

Dalam suatu gambaran yang saya lihat, ada suatu tugas tertentu yang akan dilakukan oleh pekerja-pekerja misionaris dalam bidang obat-obatan. Saudara-saudara kita yang melayani memandang, mengamat-amati apa yang akan terjadi, tetapi tampaknya mereka tidak memahaminya. Dasar iman kita, yang dibangun dengan berdoa sebanyak-banyaknya, dengan penyelidikan Kitab Suci sungguh-sungguh sedemikian rupa akan dicopot tiang demi tiang. lman kita tidak akan ada dasarnya lagi—bait suci sudah tidak ada lagi, dan pendamaian pun telah berlalu. . . . Apakah engkau merasa heran kalau saya mempunyai sesuatu untuk dikatakan, bilamana saya meiihat tiang-tiang iman kita sudah mulai bergeser? Teori-teori yang memikat sedang diajarkan sedemikian rupa, sehingga kita tidak mengenal mereka kecuali kita memiliki pengertian rohani yang jelas. – Naskah 46, 18 Mei 1904, “Dasar iman Kita,” pembicaraan yang disampaikan di Berrien Springs, Michigan.

 

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -
Google search engine

Most Popular

Recent Comments

Anda rindu Didoakan dan Bertanya?