Friday, April 26, 2024
Google search engine
HomePendalamanRenungan Harian TIDAK ADA GARIS TAPAL BATAS 

[RH] TIDAK ADA GARIS TAPAL BATAS 

Maka Yesus berkata pula kepada orang banyak, kataNya: Akulah terang dunia; barangsiapa mengikut Aku, ia tidak akan berjalan dalam kegelapan, melainkan ia akan mempunyai terang hidup. Yohanes 8:12. 

[AkhirZaman.org] Orang-orang yang mengikut Yesus akan bekerja bersama-sama dengan Allah. Mereka tidak akan berjalan di dalam kegelapan, melainkan akan mendapat jalan yang benar di mana Yesus, Terang dunia ini, menuntun jalan itu; dan sementara mereka mengalihkan langkah mereka ke arah Sion, maju di dalam iman, maka mereka akan miemperoleh pengalaman yang cerah di dalam perkara-perkara Allah. Misi Kristus yang begitu samar-samar dimengerti, samar-samar dipahami, yang memanggil Dia dari takhta Allah menuju mezbah rahasia salib Golgota itu, akan dibukakan dan dibukakan lagi terhadap pikiran, dan akan tampak bahwa di dalam korban Kristus terdapat pancaran mata air dan azas setiap misi cinta yang lain ….

Yesus mengajar para pengikutNya bahwa mereka berhutang, baik kepada orang-orang Yahudi, baik kepada orang Gerika, kepada orang yang bijaksana dan kepada orang yang bodoh, dan memberi pengertian pada mereka bahwa perbedaan bangsa, kasta, dan perbedaan-perbedaan yang dibuat oleh manusia tidaklah direstui oleh Sorga, dan tidak ada pengaruhnya di dalam pekerjaan penaburan injil itu. Murid-murid Kristus tidak membuat perbedaan di antara teman sesama manusia dan musuh mereka, melainkan memandang setiap orang sebagai teman sesama manusia yang memerlukan pertolongan, dan memandang atas dunia ini sebagai ladang tempat mereka bekerja, berusaha, untuk mencari orang yang hilang. Yesus telah mengaruniai kepada setiap orang pekerjaan, mengeluarkan dia dari lingkaran sempit yang telah dianut sifat mementingkan dirinya; melenyapkan garis-garis pemisah dan segala perbedaan semu dari masyarakat; Ia meniadakan tapal batas untuk semangat penginjilan, melainkan la mengundang para pengikutNya memperluas pekerjaan mereka hingga sampai ke hujung bumi ….

Kita memiliki segala sesuatu di dalam Tuhan Yesus; RohNya ilham bagi kita; dan bila kita menempatkan diri kita di dalam tanganNya menjadi saluran-saluran terang, maka segala usaha kita untuk berbuat yang baik tidak akan habis-habisnya, karena kekayaan kuasa Yesus Kristus berada di bawah perintah kita. Kita boleh menarik kepenuhanNya dan menerima karunia yang tak terbatas itu. Kapten keselamatan kita pada setiap langkah akan mengajar kita bahwa kuasa yang mahakuat itu tersedia bila diminta dengan iman yang hidup. la berkata, “Tanpa Aku engkau tak dapat berbuat apa-apa; dan sekali la berkata bahwa “pekerjaan-pekerjaan yang lebih besar dari pada itu engkau akan lakukan; sebab Aku pergi kepada Bapa.

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -
Google search engine

Most Popular

Recent Comments

Anda rindu Didoakan dan Bertanya?