Dan malaikat yang saya lihat berdiri di atas laut dan di atas bumi mengangkat tangannya ke surga, dan bersumpah demi dia yang hidup selama-lamanya, ... bahwa tidak akan ada waktu lagi. [Wahyu 10:5,6]
[AkhirZaman.org] “Tidak ada penundaan Lagi” ; Malaikat perkasa yang mengajar Yohanes adalah pribadi tak kalah pentingnya dengan Yesus Kristus. Dengan meletakkan kaki kanan-Nya di atas laut, dan kaki kiri-Nya di atas tanah kering, menunjukkan bagian bahwa Dia bertindak dalam adegan penutup dari kontroversi besar dengan Setan.
Posisi ini memaksudkan kekuasaan dan wewenang tertinggi-Nya atas seluruh bumi. Kontroversi ini semakin kuat dan semakin ditentukan dari zaman ke zaman, dan akan terus berlanjut hingga Adegan-adegan terakhir ketika karya kuasa kegelapan akan mencapai puncaknya.
Setelah ketujuh guruh ini mengeluarkan suara mereka, instruksi datang kepada Yohanes, seperti kepada Daniel, sehubungan dengan gulungan kitab kecil itu: “Meteraikanlah apa yang dikatakan oleh ketujuh guruh itu.” ... Yohanes melihat gulungan kitab kecil yang di meteraikan itu terbuka....
Kemudian Nubuatan Daniel memiliki tempat yang tepat dalam pekabaran malaikat pertama, kedua, dan ketiga yang akan diberitakan kepada dunia. Gulungan kitab kecil yang terbuka itu adalah pekabaran yang berkaitan dengan waktu.
Posisi Malaikat, dengan satu kaki di atas laut, yang lain di darat, menunjukkan jangkauan luasnya pekabaran itu. Serta akan melintasi perairan yang luas dan diberitakan di Negeri-negeri lain, bahkan ke seluruh dunia.
Kitab Daniel dan Wahyu adalah satu. Yang satu adalah nubuat, yang lain adalah wahyu; satu Kitab yang dimeteraikan, yang lain sebuah kitab terbuka.
Terang khusus yang diberikan kepada Yohanes, yang dinyatakan dalam tujuh guruh itu, adalah tanda peristiwa yang akan terjadi di bawah pekabaran malaikat pertama dan kedua.... Pekabaran malaikat pertama dan kedua harus diberitakan, tetapi tidak ada terang lebih lanjut yang disingkapkan sebelum pekabaran ini melakukan pekerjaan khusus mereka.
Kali ini, yang malaikat nyatakan dengan sumpah yang hikmat, bukanlah akhir dari sejarah dunia ini, bukan juga masa percobaan, melainkan masa nubuatan, yang akan mendahului kedatangan Tuhan kita.
Baca Juga:
Artinya, Orang-orang tidak akan mendapat pekabaran lagi pada waktu tertentu. Setelah periode waktu ini, yang mencapai dari tahun 1842 hingga 1844, tidak ada penelusuran pasti mengenai masa Nubuatan ini. Perhitungan terpanjang adalah musim gugur tahun 1844.
Posisi Malaikat, dengan satu kaki di atas laut, yang lain di darat, menunjukkan jangkauan luasnya pekabaran itu. Serta akan melintasi perairan yang luas dan diberitakan di Negeri-negeri lain, bahkan ke seluruh dunia.
Pemahaman akan kebenaran, penerimaan pesan yang menyenangkan, diwakili dalam memakan gulungan kitab kecil itu. Kebenaran mengenai waktu kedatangan Tuhan kita adalah pesan berharga bagi jiwa kita.
—Manuscript 59, 1900 (Manuscript Releases 19:319-321). [Christ Triumphant, 344. 1-6]