Friday, April 19, 2024
Google search engine
HomePendalamanRenungan Harian Penyembuhan Penyakit

[RH] Penyembuhan Penyakit

Pergilah dan beritakanlah: Kerajaan Sorga sudah dekat. Sembuhkanlah orang sakit; bangkitkanlah orang mati; tahirkanlah orang kusta; usirlah setan-setan. Kamu telah memperolehnya dengan cuma-cuma, karena itu berikanlah pula dengan cuma-cuma.  Matius 10:7, 8.

[AkhirZaman.org] Masa-masa yang penuh bahaya terbentang di hadapan kita. Seluruh dunia akan terlibat dalam kebingungan dan kesusahan, berbagai macam penyakit akan menyerang umat manusia, dan pengabaian atas hukum kesehatan akan menyebabkan penderitaan besar dan hilangnya banyak nyawa yang mungkin dapat diselamatkan…..

Begitu penyerangan agama menumbangkan kebebasan bangsa kita, orang-orang yang berpihak pada kebebasan hati nurani akan ditempatkan pada posisi-posisi yang tidak menguntungkan. Demi kepentingan mereka sendiri, bilamana mempunyai kesempatan, sebaiknya mereka menjadi cerdas dalam berurusan dengan penyakit, penyebabnya, pencegahan, dan perawatannya. Dan orang-orang yang melakukan hal ini akan menemukan lapangan pekerjaan di mana saja. Sebab akan banyak orang yang sakit yang membutuhkan pertolongan, bukan hanya di antara saudara-saudara seiman, tapi juga lebih banyak lagi di antara mereka yang tidak mengenal kebenaran.

Pekerjaan medis yang dihubungkan dengan pekabaran malaikat ketiga adalah untuk meraih hasil-hasil yang luar biasa. Ini akan menjadi pelayanan yang menguduskan dan  mempersatukan, sejalan dengan pekerjaan pelayanan sebagaimana diperintahkan Kepala Gereja untuk dilakukan para muridNya dahulu.

Di hadapan para muridNya yang berkumpul, Kristus memberikan tugas perutusan bagi mereka:….” Pergilah dan beritakanlah: Kerajaan Sorga sudah dekat. Sembuhkanlah orang sakit; bangkitkanlah orang mati; tahirkanlah orang kusta; usirlah setan-setan. Kamu telah memperolehnya dengan cuma-cuma, karena itu berikanlah pula dengan cuma-cuma. “Lihat, Aku mengutus kamu seperti domba-domba ke tengah-tengah serigala, sebab itu hendaklah kamu cerdik seperti ular dan tulus seperti merpati.”  Matius 10:7, 8, 16.

Adalah baik bagi kita membaca bab ini dan membiarkan instruksinya mempersiapkan kita untuk pekerjaan-pekerjaan pelayanan kita. Para murid yang pertama dahulu telah berkeliling demi kepentingan Kristus di bawah perutusanNya. RohNya telah mempersiapkan jalan di hadapan mereka. Mereka dituntun untuk merasakan bahwa dengan kabar baik yang diberikan dan berbagai berkat untuk dibagikan, mereka akan menerima sambutan baik di rumah-rumah orang.

Allah menjangkau hati manusia melalui penyembuhan penyakit. Benih kebenaran ditaburkan ke dalam pikiran dan disirami oleh Allah. Banyak kesabaran mungkin dituntut sebelum benih-benih itu menunjukkan tanda-tanda kehidupan, tapi akhirnya ia akan mekar, dan menghasilkan buah-buah untuk kehidupan abadi.

Betapa lambannya manusia memahami persiapan yang dimiliki Allah untuk hari kekuasaanNya!

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -
Google search engine

Most Popular

Recent Comments

Anda rindu Didoakan dan Bertanya?