“Hati orang berpengertian mencari pengetahuan, tetapi mulut orang bebal sibuk dengan kebodohan.” Amsal 15:14
[AkhirZaman.org] Tidak seorang pun dapat menyelidiki Perjanjian Lama dan Perjanjian Baru dalam Roh Kristus tanpa mendapat pahala.
“Marilah kepada-Ku, semua yang letih lesu dan berbeban berat”, kata Juruselamat, “Aku akan memberikan kelegaan kepadamu. Pikullah kuk yang Kupasang dan belajarlah pada-Ku, karena Aku lemah lembut dan rendah hati dan jiwamu akan mendapat ketenangan. Sebab kuk yang Kupasang itu enak dan beban-Ku pun ringan.”
Undangan Guru Agung di hadapanmu. Akankah Anda dengan rela menghargainya? Anda tidak dapat datang dekat, mengambil tempat di kaki Yesus sebagai pendengar, tanpa pikiranmu diterangi, dan hatimu dipacu dengan kemurnian, kekaguman yang suci. Kemudian engkau akan berkata, “Diberkatilah Dia yang datang dalam nama Yesus.”
Ketidaktaatan telah menutup pintu terhadap pengetahuan yang sangat banyak yang boleh didapatkan dari firman Allah. Mengerti berarti menurut perintah-perintah Allah. Bila para pria dan wanita telah menurut, mereka akan mengerti rencana pemerintahan Allah.
Surga akan membuka gudang rahmat kemuliaannya untuk dijelajahi. Umat manusia akan benar-benar berbeda dari keadaan mereka sekarang, dalam bentuk, dalam berbicara, dan dalam nyanyian; karena dengan menjelajahi tambang kebenaran, mereka akan dimuliakan.
Rahasia penebusan, penjelmaan Kristus, pengorbanan-Nya yang suci, tidak akan seperti sekarang, tidak samar-samar dalam pikiran kita. Mereka bukan hanya mengerti lebih benar, tetapi sama sekali akan lebih menghargainya.
Di dalam kekekalan kita akan belajar Hal-hal dimana, jika kita telah menerima pencerahan adalah mungkin bagi kita untuk memilikinya sekarang, yang akan membuka pengertian kita.
Tema-tema penebusan akan memenuhi hati, pikiran, dan lidah dari mereka yang telah ditebus pada sepanjang kekekalan. Mereka akan mengerti kebenaran-kebenaran yang Kristus ingin diketahui murid-murid-Nya, tetapi mereka tidak memiliki iman untuk memahaminya. Selamanya dan selamanya, pemandangan-pemandangan yang baru dari kesempurnaan dan kemuliaan Kristus akan nampak. – {Review and Herald, 3 Juli 1900.}