“Jawab-Nya: ‘Waspadalah, supaya kamu jangan disesatkan. Sebab banyak orang akan datang dengan memakai nama-Ku dan berkata: Akulah Dia, dan: Saatnya sudah dekat. Janganlah kamu mengikuti mereka’ “(Lukas 21 :8).
[AkhirZaman.org] Sekarang waktunya apabila manusia akan menginginkan suatu hubungan yang lebih dekat dengan Kristus, suatu hubungan yang jauh lebih dekat dengan Roh Kudus, dibanding dengan yang pernah mereka miliki, atau akan miliki, kecuali kalau mereka menyerahkan kemauan dan jalan mereka, tunduk kepada kemauan dan jalan Allah. Dosa besar dari mereka yang mengaku Kristen ialah bahwa mereka tidak membuka hati mereka untuk menerima Roh Kudus. Bilamana jiwa-jiwa ingin mencari Kristus, dan berusaha menjadi satu dengan, Dia, maka mereka yang puas dengan bentuk kesalehan, akan berseru “Berhati-hati, jangan menjadi ekstrem.” Bila para malaikat surga datang di antara kita dan bekerja melalui agen-agen manusia, maka akan ada pertobatan yang mendalam dan substansial, seperti pertobatan yang terjadi setelah hari Pentakosta.
Sekarang saudara-saudaraku, berhati-hati dan jangan memasuki atau mencoba untuk menciptakan kegemparan manusia. Tetapi sementara kita harus berhati-hati untuk tidak memasuki kegemparan manusia, kita tidak boleh berada di antara mereka yang membangkitkan pertanyaan dan menginginkan keraguan sehubungan dengan pekerjaan Roh Allah; karena akan ada orang-orang yang akan mempersoalkan dan mengritik ketika Roh Allah mengendalikan pria dan wanita, karena hati mereka sendiri tidak digerakkan, tetapi dingin dan tidak dapat dipengaruhi. —Surat, 27, 1894.
Pemberontakan dan kemurtadan ada di udara yang kita hirup. Kita akan terpengaruh dengan pemberontakan dan kemurtadan itu kecuali kita oleh iman menggantungkan jiwa yang tidak berdaya ini pada Kristus. Jika manusia itu begitu mudah disesatkan, bagaimana mereka akan bertahan bila Setan akan menyaru sebagai Kristus, dan membuat mukjizat? Siapakah yang tidak akan terpengaruh oleh perwakilan yang salah, yang mengaku sebagai Kristus padahal hanya Setan yang menyamar sebagai Kristus, dan secara nyata melakukan pekerjaan Kristus? Apakah yang akan menahan umat Allah dari menyerahkan kesetiaan mereka kepada kristus-kristus palsu? “Janganlah kamu mengikuti mereka” (Lukas 21:8).
Doktrin-doktrin harus dimengerti dengan jelas. Orang yang diterima untuk mengajarkan kebenaran haruslah berjangkar; barulah perahu mereka dapat bertahan melawan badai dan topan, karena jangkar akan menahan mereka dengan kokoh. Penipuan-penipuan akan meningkat. —Surat, 1, 1897.
(2SM 57, 58)