“Dan kami adalah saksi dari segala sesuatu itu, kami dan Roh Kudus, yang dikaruniakan Allah kepada semua orang yang mentaati Dia” Kisah 5 : 32
[AkhirZaman.org] Allah menghendaki setiap anggota jemaat bertahan pada kewajibannya dengan setia, menyadari tanggung jawabnya, dan menciptakan suasana surgawi di sekitar jiwanya dengan terus-menerus mengumpulkan sinar terang Matahari Kebenaran memancar pada jalan orang-orang yang ada di sekitarnya….
Kita harus menjadi wakil-wakil Kristus, sebagaimana dulu Kristus menjadi wakil Bapa. Kita ingin mampu menarik jiwa kepada Yesus, mengarahkan mereka kepada Anak Domba Golgota, yang menghapus dosa dunia. Kristus tidak menyelubungi dosa dengan kebenaran-Nya, tetapi IA menghilangkan dosa, dan untuk menggantikannya IA menanamkan kebenaran-Nya. Ketika dosamu dibersihkan, kebenaran Kristus ada padamu, dan kemuliaan Tuhan menjadi pahalamu. Pengaruhmu kemudian dengan teguh ada pada sisi Kristus; karena gantinya menjadikan diri sendiri sebagai pusat, Anda akan menjadikan Kristus sebagai pusat, dan Anda akan merasa seorang penjaga dari kepercayaan yang kudus.
Saat Anda mengingat bahwa Kristus telah membayar harga darah-Nya sendiri untuk penebusanmu dan penebusan orang lain, Anda akan tergerak untuk menangkap sinar terang kebenaran-Nya, agar Anda dapat memancarkannya ke jalan orang-orang yang ada di sekitarmu. Anda tidak memandang ke masa depan, berpikir bahwa beberapa hari lagi Anda dijadikan suci; sekaranglah Anda disucikan melalui kebenaran…. Yesus berkata: “Tetapi kamu akan menerima kuasa, kalau Roh Kudus turun ke atas kamu, dan kamu akan menjadi saksi-Ku sampai ke ujung bumi” (Kisah 1:8). Kita akan menerima Roh Kudus…. Roh Kudus adalah Penghibur yang dijanjikan Kristus kepada murid-murid-Nya untuk mengingatkan mereka tentang apa yang IA telah katakan kepada mereka.
Kalau begitu marilah kita berhenti melihat pada diri sendiri, tetapi pandanglah Dia yang menjadi sumber segala kebaikan. Tidak seorang pun dapat membuat diri mereka sendiri lebih baik, tetapi kita harus datang kepada Yesus sebagaimana adanya, dengan sungguh-sungguh ingin dibersihkan dari setiap noda dan kecemaran dosa, dan menerima karunia Roh Kudus…. Oleh iman yang hidup kita harus berpegang pada janji-Nya, karena IA berkata: “Sekalipun dosamu merah seperti kirmizi, akan menjadi putih seperti salju; sekalipun berwama merah seperti kain kesumba, akan menjadi putih seperti bulu domba.”
Kita harus menjadi saksi-saksi bagi Kristus, memantulkan kepada orang lain, terang yang diizinkan Tuhan bersinar atas kita. Kita harus seperti tentara setia yang berbaris di bawah bendera bernoda darah dari Pangeran Imanuel…. Kapten keselamatan kita mengetahui rencana peperangan itu, dan kita akan keluar lebih dari sekadar pemenang melalui Dia.