Friday, November 29, 2024
Google search engine
HomeGaya HidupKesehatanPERAWATAN ORANG SAKIT (1)

PERAWATAN ORANG SAKIT (1)

[AkhirZaman.org] Mereka yang melayani orang sakit seharusnya memahami pentingnya perhatian yang teliti terhadap semua hukum kesehatan. Tidak ada penurutan terhadap hukum-hukum kesehatan ini yang lebih penting daripada di kamar pasien. Tak ada hal lain yang begitu bergantung pada kesetiaan terhadap hal-hal yang kecil di pihak para perawat. Dalam kasus penyakit yang gawat, kelalaian kecil dan ketidaktelitian sedikit saja terhadap keperluan-keperluan atau bahaya-bahaya khusus dari si pasien, pernyataan rasa takut, kehebohan, atau sifat lekas marah, bahkan sikap kurang simpati, semua itu dapat mengubah keadaan antara hidup dan mati, dan mengakibatkan seorang pasien masuk ke liang kubur yang sebenarnya bisa disembuhkan.

Daya guna seorang perawat sangat bergantung pada kebugaran fisiknya. Makin baik kesehatannya, makin sanggup dia menghadapi ketegangan merawat orang sakit, dan lebih berhasil dia melakukan tugasnya. Mereka yang merawat orang sakit harus menaruh perhatian khusus terhadap menu makanan, kebersihan, udara segar dan gerak badan. Demikian pula ketelitian di pihak keluarga akan menyanggupkan mereka juga untuk menanggung beban tambahan yang dipikulkan pada mereka, dan akan membantu menghindari mereka dari penularan penyakit.

“Tetapi orang-orang yang menanti-nantikan TUHAN mendapat kekuatan baru; mereka seumpama rajawali yang unik terbang dengan kekuatan sayapnya; mereka berlari dan tidak menjadi lesu, mereka berjalan dan tidak menjadi lelah.” Yesaya 40:31

Kalau penyakitnya gawat sehingga memerlukan layanan perawat siang dan malam, pekerjaan itu harus dibagi kepada sedikitnya dua orang perawat yang terampil, supaya masing-masing mendapat kesempatan untuk beristirahat atau gerak badan di udara segar. Ini penting teristimewa pada kasus di mana sulit mendapatkan udara segar di ruang pasien itu, kadang-kadang ventilasinya terbatas, dan nyawa si pasien maupun perawat sering dalam bahaya.

Jika amaran yang tepat diperhatikan, penyakit-penyakit yang tidak menular tidak perlu terjangkit pada orang lain. Biarlah kebiasaan itu benar, dan dengan kebersihan serta ventilasi yang memadai kamar pasien akan terjaga dari unsur-unsur beracun. Dalam kondisi demikian, pasien akan lebih mudah sembuh, dan dalam kebanyakan kasus baik para perawat atau anggota keluarga tidak akan ketularan penyakit itu.

Sinar Matahari, Ventilasi dan Suhu Udara
Ventilasi-Sehat-Minimalis-Ke-8 CopyUntuk memperoleh kondisi yang sangat nyaman bagi pasien supaya sembuh, kamar yang ditempatinya haruslah besar, terang dan menyenangkan, dengan ventilasi yang memadai. Kamar yang paling memenuhi persyaratan ini yang ada di rumah itulah yang harus dipilih untuk kamar pasien. Banyak rumah yang tidak mempunyai persiapan khusus dengan ventilasi yang memadai, dan sulit untuk mendapatkannya; tetapi setiap usaha yang memungkinkan harus dilakukan untuk mengatur kamar pasien agar dapat dilalui udara segar siang dan malam.

Sejauh mungkin suhu kamar pasien pun harus dijaga. Gunakan sebuah termometer. Mereka yang menjaga orang sakit, karena sering kurang tidur atau terbangun waktu malam untuk mengurus pasien, mungkin saja terkena dingin sehingga tidak dapat merasakan suhu ruangan yang menyehatkan.

Makanan
Bagian yang penting dari tugas perawat ialah mengatur makanan pasien. Pasien tidak boleh dibiarkan menderita atau menjadi lemah karena kurang gizi, atau kemampuan pencernaannya menjadi lemah karena bebannya berlebihan. Berhati-hati dalam menyediakan dan menyajikan makanan supaya enak, tetapi pertimbangan yang bijaksana diperlukan untuk menyesuaikannya dengan kebutuhan pasien, dari segi banyaknya maupun mutunya. Khususnya dalam proses pemulihan, ketika selera makannya bertambah besar padahal kemampuan alat pencernaannya belum pulih, ada bahaya besar menyebabkan cedera akibat kesalahan dalam mengatur makanan.

Tugas-tugas Para Perawat
Para perawat dan semua orang yang bertugas di kamar pasien haruslah gembira, tenang dan mengendalikan diri. Semua tindakan tergesa-gesa, kegemparan, atau kebingungan, harus dihindari. Pintu harus dibuka dan ditutup dengan hati-hati, dan seisi rumah harus dijaga tetap tenang. Pada kasus terjadinya demam, perhatian khusus diperlukan selama krisis dan waktu demam itu mulai sembuh.

Kemudian pengawasan terus-menerus sering diperlukan. Kebodohan, kealpaan dan kesembronoan telah menyebabkan kematian banyak pasien yang sebenarnya bisa hidup sekiranya mereka mendapat perawatan yang memadai dari perawat-perawat yang bijaksana dan berhati-hati.

“Di mana ada kebenaran di situ akan tumbuh damai sejahtera, dan akibat kebenaran ialah ketenangan dan ketenteraman untuk selama-lamanya. Bangsaku akan diam di tempat yang damai, di tempat tinggal yang tenteram, di tempat peristirahatan yang aman.” Yesaya 32: 17, 18

 

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -
Google search engine

Most Popular

Recent Comments

Anda rindu Didoakan dan Bertanya?