Marilah kepadaKu, semua yang letih lesu dan berbeban berat, Aku akan memberi kelegaan kepadamu. Pikullah kuk yang Kupasang dan belajarlah padaKu, karena Aku lemah lembut dan rendah hati dan jiwamu akan mendapat ketenangan. Matius 11:28, 29.
[AkhirZaman.org] Juruselamat kita telah membeli umat manusia dengan kehinaan yang amat sangat …. la menunjukkan kepada kita satu-satunya jalan yang akan menuntun kita ke pintu gerbang yang sukar, membukakan jalan yang hampir yang di seberangnya terbentang padang rumput yang luas dan menyenangkan. Ia telah memberi tanda batas setiap langkah jalan itu; hingga tidak seorangpun yang akan keliru Ia memberitakan kepada kita apa yang patut kita lakukan. “Pikullah kuk yang Kupasang dan belajarlah kepadaKu, karena Aku lemah lembut dan rendah hati dan jiwamu akan mendapat ketenangan. Sebab kuk yang Kupasang itu enak dan bebanKupun ringan” (Matius 11:29, 30). Inilah satu-satunya jalan yang di dalamnya orang-orang berdosa dapat selamat. Mengetahui bahwa tidak seorangpun dapat menurut perintah ini hanya dengan kekuatan sendiri, Kristus mengatakan kepada kita supaya jangan merasa bimbang dan takut, melainkan mengingat apa yang dapat dibuatNya jika kita datang kepadaNya, mengharap kepada kekuatanNya. la berkata, Jika engkau memikul kuk bersama-sama dengan Aku, Penebusmu, maka Aku akan menjadi kuatmu, dan menolong engkau memikul kuk itu supaya ringan.
Berkat-berkat yang berhubungan dengan undangan Kristus hanya dapat dipahami dan dinikmati oleh orang-orang yang memikul kuk Kristus. Untuk menerima undangan ini, engkau haruslah menarik dirimu dari cinta dan kasih sayang akan dunia ini, lalu menempatkannya di tempat mana engkau dapat menikmati berkat-berkat persahabatan yang akrab serta perhubungan dengan Allah. Dengan mendatangi Kristus berarti engkau menjalin kepentinganmu dengan kepentinganNya.
Tuhan telah menetapkan bahwa setiap jiwa yang menurut firmanNya akan memiliki sukacitaNya, damai sejahteraNya, kuasa penjagaanNya yang terus-menerus. Kaum pria dan wanita yang demikian dibawa dekat kepadaNya senantiasa, bukan saja hanya bila mereka bértelut di hadapan-Nya waktu berdoa, tetapi juga ketika mereka sedang melakukan kewajiban setiap hari. la telah menyediakan untuk mereka sebuah tempat tinggal bersama-sama dengan Dia sendiri, di mana hidup dibersihkan dari segala tabiat yang kasar, dan dari segala yang tidak pantas. Melalui hubungan yang tidak putus dengan Dia, mereka menjadi orang-orang yang bekerja sama dengan Dia di dalam pekerjaan seumur hidup mereka ….
Ia mengundang kita, Marilah kepadaKu. Pikullah kuk yang Kupasang kepadamu. Aku menuntut engkau supaya jangan melakukan apa yang tidak Kulakukan di hadapanmu. Semua yang Kupinta padamu supaya engkau lakukan ialah untuk mengikuti teladanKu. Berjalanlah di atas jalan yang sudah Kutandai. Tempatkanlah kakimu di atas jejak kakiKu.