Friday, April 26, 2024
Google search engine
HomePendalamanRenungan Harian MARI KITA MEMOHON PADA ALLAH

[RH] MARI KITA MEMOHON PADA ALLAH

Apabila di antara kamu ada yang kekurangan hikmat, hendaklah ia memintakannya kepada Allah, yang memberikan kepada semua orang dengan murah hati dan dengan tidak membangkit-bangkit, maka hal itu akan diberikan kepadanya. Yakobus 1:5

[AkhirZaman.org] Adalah kewajiban setiap orang percaya berkata-kata terlebih dahulu dengan Allah di dalam kamarnya, lalu sebagai seorang jurubicara Allah la berkata-kata kepada orang lain. Agar kita dapat memiliki sesuatu yang untuk dibagi-bagikan, maka kita haruslah menerima terang dan berkat setiap hari. Pria dan wanita yang bergabung dengan Allah, yang tinggal di dalam Kristus, yang oleh sebab mereka bekerjasama dengan malaikat-malaikat kudus, sehingga dikelilingi dengan berbagai pengaruh yang kudus, diperlukan pada Zaman ini. Pekerjaan itu memerlukan orang-orang yang memiliki kuasa untuk menarik orang kepada Kristus, kuasa untuk menyatakan kasih Allah di dalam ucapan-ucapan yang menguatkan dan berbelaskasihan.

Apabila orang percaya menundukkan kepala berdoa di hadapan Allah, dan di dalam kerendahan hati dan rasa sesal menyampaikan permohonannya dengan bibir yang tulus ikhlas, maka ia melupakan segala pikiran yang mementingkan diri sendiri. Pikirannya diisi dengan pikiran apa yang patut dimilikinya supaya ia dapat membangun tabiat yang seperti tabiat Kristus. la berdoa, “Tuhan, jika saya menjadi seorang saluran di mana kasihMu mengalir dari hari ke hari dan dari waktu ke waktu dari kehidupan saya, saya menuntut dengan iman kuasa dan kasih karunia yang Engkau telah janjikan itu.” la berpegang teguh atas janji itu, “Apabila di antara kamu ada yang kekurangan hikmat, hendaklah ia memintakannya kepada Allah ,… maka hal itu akan diberikan kepadanya.”

Betapa kebergantungan ini berkenan di hati Tuhan! Betapa senang hatiNya mendengar permohonan yang sungguh-sungguh dan mantap itu!

Dengan kasih karunia yang mengherankan dan mengagumkan, Tuhan menyucikan hati si pemohon yang rendah hati itu, memberi kuasa padanya untuk menyelesaikan berbagai kewajiban yang amat sukar. Segala sesuatu yang dibebankan kepadanya dilakukannya kepada Tuhan dan berbuat demikian mengangkat tinggi dan menyucikan panggilan yang paling hina sekalipun. Yaitu disalut dengan wibawa baru setiap perkataan yang diucapkan, setlap tindakan yang dilakukan, dan menyatukan para pekerja yang rendah hati itu . . . dengan malaikat-malaikat yang amat mulia di dalam istana sorga ….

Putera puteri Allah mempunyai tugas besar yang akan dikerjakan di atas dunia ini. Mereka harus menerima Firman Allah sebagai penasihat mereka dan membagikannya kepada orang lain. Mereka haruslah memancarkan terang. Semua orang yang telah menerima firman yang ditanamkan itu akan menjadi orang yang setia membagikannya kepada orang lain. Mereka akan membicarakan firman Kristus. Di dalam percakapan dan tingkah laku mereka menunjukkan pertobatan setiap hari kepada azas-azas kebenaran. Orang-orang percaya yang demikian kelak menjadi saksi yang kelihatan kepada dunia ini, kepada malaikat-malaikat dan terhadap manusia, dan Allah dimuliakan di dalam mereka!

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -
Google search engine

Most Popular

Recent Comments

Anda rindu Didoakan dan Bertanya?