Saturday, April 20, 2024
Google search engine

PERTANDINGAN IMAN

“Demikianlah hendaknya terangmu bercahaya di depan orang, supaya mereka melihat perbuatanmu yang baik dan memuliakan Bapamu yang di sorga” (Matius 5: 16).

[AkhirZaman.org] Sekarang ini iman yang sejati itu selalu bekerja melalui kasih. Bila engkau memandang ke Kalvari hal itu bukan untuk menenangkan jiwamu dalam melalaikan tugas, bukan untuk menenangkan dirimu untuk tidur, tetapi untuk menciptakan iman dalam Yesus, iman yang akan bekerja, memurnikan jiwa dari kotoran cinta diri. 

Bila kita berpegang pada Kristus oleh iman, pekerjaan kita baru saja dimulai. Setiap orang memiliki kebiasaan bobrok dan berdosa yang harus dikalahkan melalui peperangan yang sungguh-sungguh. Setiap jiwa dituntut untuk bertanding dalam pertandingan iman. Jika seseorang adalah pengikut Kristus, ia tidak bisa menjadi curang dalam berurusan, ia tidak bisa menjadi keras hati, sama sekali tidak bersimpati. la tidak bisa menjadi orang yang suka memaksa, ataupun menggunakan kata-kata kasar, dan mencela serta mengutuk.

Pekerjaan kasih memancar dari pekerjaan iman. Agama Alkitab berani pekerjaan yang terus-menerus. “Demikianlah hendaknya terangmu bercahaya di depan orang, supaya mereka melihat perbuatanmu yang baik dan memuliakan Bapamu yang di surga.” (Matius 5:16). Kerjakanlah keselamatanmu dengan takut dan gentar, karena Allahlah yang mengerjakan di dalam kamu baik kemauan maupun pekerjaan menurut kerelaanNya. Kita harus tekun dalam pekerjaan-pekerjaan yang baik, teliti mempertahankan pekerjaan-pekerjaan yang baik. Dan Saksi yang benar itu berkata: “Aku tahu segala pekerjaanmu” (Wahyu 2:2).

Walau benar bahwa aktivitas-aktivitas kita yang sibuk tidak dengan sendirinya memastikan keselamatan, namun adalah juga benar bahwa iman yang mempersatukan kita kepada Kristus akan menggerakkan jiwa untuk melakukan aktivitas.

Orang yang tidak mempunyai waktu untuk memperhatikan jiwa mereka sendiri, untuk memeriksa diri setiap hari apakah mereka berada dalam kasih Allah, dan menempatkan diri mereka pada saturan terang, akan mempunyai waktu untuk mendengarkan bisikan-bisikan Setan dan mengerjakan rencana-rencananya.

Setan akan menyamarkan dirinya melalui baji-baji kecil, yang semakin luas membuka jalan bagi diri mereka sendiri. Tipuan-tipuan Setan yang tampaknya bagus akan dibawa masuk ke dalam pekerjaan Allah yang istimewa pada zaman ini. (Manuscript 16, 1890).

 

-Nasihat Allah Untuk Masa Kini, p 348

 

 

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -
Google search engine

Most Popular

Recent Comments

Anda rindu Didoakan dan Bertanya?